Meningkatkan Penampilan Pribadi yang Terbaik
Standar Penampilan Pribadi
Fiona Baby Valentina
Tanggal Pembaruan Terakhir setahun yang lalu

Menampilkan penampilan terbaik secara pribadi tidak hanya dilakukan oleh orang yang bekerja di bidang pelayanan, membuat wanita terlihat menarik tidak perlu menggunakan polesan kosmetik terbaik. Sangat penting untuk memperhatikan penampilan. Bahkan di tempat kerja, ada perusahaan yang membiarkan karyawannya berpenampilan sesuai keinginan mereka asalkan tetap sopan. Sebagai seorang karyawan yang baik, kita harus tetap terlihat baik di kantor, terutama ketika kita bekerja di bidang pelayanan. Penampilan pribadi sangat penting dalam kegiatan layanan bisnis karena berkaitan dengan citra atau image perusahaan. Tidak hanya pekerja di kantor yang harus memperhatikan penampilan mereka, tetapi juga orang-orang di rumah yang harus memperhatikan penampilan mereka. Walau hanya membeli kebutuhan rumah, kita tidak tahu kapan tamu akan datang atau kapan harus keluar. Ada banyak hal yang harus diperhatikan untuk Standar Penampilan Pribadi, berikut ini yang perlu diterapkan untuk penampilan pribadi :
1. Kesehatan
Kesehatan merupakan faktor penting yang menunjang pekerjaan baik yang bekerja di kantor ataupun para ibu rumah tangga. Untuk itu kesehatan harus terjamin dan terjaga. Terjamin berarti ketika bekerja, kesehatan kita dijamin oleh pihak ketiga dan bagi ibu rumah tangga kita perlu memiliki BPJS ataupun asuransi kesehatan yang mendukung kesehatan kita. Tentu sudah tidak asing dengan istilah, “Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.” Kita tidak mungkin bisa melakukan apapun bila tidak didukung dengan tubuh yang sehat. Tubuh yang sehat akan menampilan penampilan terbaik kita.
2. Penampilan Prima
Penampilan prima merupakan penampilan diri seseorang yang terbaik dan menarik. Dalam hal ini seseorang harus berupaya memiliki standar penampilan prima. Standart penampilan prima seseorang dapat dilihat dari apa saja?
a. Kesehatan tubuh.
b. Perawatan anggota tubuh.
c. Berbudana serasi dan tepat.
d. Bermake-up dan menggunakan asesories yang wajar.
Untuk penampilan prima sering kita kenal dengan personality grooming. personal grooming merupakan penampilan diri secara keseluruhan. Penampilan diri mencerminkan kepribadian seseorang serta akan selalu meninggalkan kesan. Dari kepribadian tersebut pula, karakter diri dapat terbentuk dan akan memberikan kesan untuk orang lain. Ia tidak hanya fokus kepada penampilan yang terlihat oleh mata saja, aspek lain seperti etika, pengetahuan, bahkan mindset juga menjadi bagian dari personal grooming.
3. Kepribadian dan Etika
Pengertian kepribadian Secara umum kepribadian adalah semua corak kebiasaan manusia yang terhimpun dalam dirinya dan digunakan untuk bereaksi serta menyesuaikan diri terhadap segala rangsangan, baik yang datang dari luar maupun dalam. Keperibadian seseorang dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti :
a. Faktor Biologis
Faktor biologis, atau hubungan sedarah yang membentuk tubuh kita, tidak jauh berbeda dengan bagaimana kita dilahirkan.
b. Faktor Kultur
Faktor kultur dan peradapan adalah riwayat hidup manusia dalam masyarakat.
c. Pendidikan
Pedidikan, fakor ini memberi kemampuan pada penyelesaian masalah.
d. Keluarga
Keluarga adalah tempat pertama seseorang belajar, sehingga faktor keluarga yang paling dominan membentuk kepribadiannya.
e. Faktor Sosial dan Lingkungan, Status Sosial
Kepribadian seseorang juga dipengaruhi oleh lingkungan tempat tinggal mereka, budaya, dan kebiasaan.
Memiliki penampilan yang menarik dapat membantu Anda merasa lebih percaya diri, membuka kesempatan, meningkatkan persepsi positif, memengaruhi orang lain, dan mendorong perawatan diri yang lebih baik.Namun, penting untuk diingat bahwa penampilan hanyalah satu aspek dari kepribadian seseorang, dan nilai-nilai sejati seseorang tidak semata-mata bergantung pada bagaimana mereka terlihat.